10 Kursus Javascript dan Web Development Terbaik

10 Kursus Javascript dan Web Development Terbaik

10 Kursus JavaScript dan Web Development Terbaik - Javascript adalah salah satu bahasa pemrograman web yang paling populer di seluruh dunia.

10 Kursus JavaScript dan Web Development Terbaik – Javascript adalah salah satu bahasa pemrograman web yang paling populer di seluruh dunia.

Sangkin populernya, bukannya malah menurun trennya, penggunaan Javascript bahkan semakin populer yang dibuktikan dengan perkembangannya melalui berbagai jenis Javascript framework yang kian waktu terus bertambah jumlahnya.

Javascript framework yang dikembangkan berdasarkan kode pemrograman Javascript tidaknya digunakan untuk kepentingan web development saja melainkan aplikasi lintas platform seperti aplikasi mobile.

Beberapa Javascript framework yang paling populer bagi programmer saat ini antara lain React, Angular, Next.js, Vue.js, Node.js, jQuery, hingga Meteor.

Kemunculan framework Javascript tentu saja menjadi bukti penting bahwa Javascript merupakan kode pemrograman yang terus berkembang semakin matang dan kian populer.

Oleh karena itu, bagi kamu yang tertarik untuk belajar Javascript, kamu tentu harus mulai dari sekarang juga. Kebutuhan akan profesional yang memahami Javascript dan berbagai framework turunannya tentu semakin meningkat dewasa ini.

Dengan mempelajari Javascript beserta framework-nya, itu artinya kamu akan membuka peluang untuk dirimu sendiri terhadap kebutuhan pemrograman Javascript saat ini dan masa mendatang.

Nah, sekarang, bagaimana caranya agar peluang tersebut bisa kamu dapatkan? Tentu saja dengan mempelajari atau bahkan memperdalam pengetahuan dan keahlianmu khusus untuk pemrograman Javascript secara khusus dan web development secara umum.

Javascript bisa dipadukan dengan bahasa pemrograman web lainnya seperti PHP, hingga framework CSS seperti Bootstrap.

Khusus di artikel ini, Kerja Lepas akan memberikan daftar 10 kursus Javascript dan web development terbaik yang bisa langsung kamu pelajari sekarang juga. Kursus Javascript di artikel ini bisa kamu pelajari secara online, baik gratis maupun berbayar.

Tentu, Kerja Lepas merekomendasikan kamu untuk mempelajari kursus Javascript gratis terlebih dahulu sebelum mengambil kursus Javascript premium atau berbayar.

Berikut 10 kursus Javascript dan web development terbaik yang dipilih Kerja Lepas khusus untukmu:

10 Kursus Javascript dan Web Development Terbaik Online

1. Tutorial Javascript Bahasa Indonesia Lengkap – Youtube [Gratis]

Kursus Javascript yang pertama dalam daftar ini berasal dari playlist video kursus Javascript di Youtube.

Dibuat secara mendetail oleh channel Youtube IDStack, kamu bisa mengikuti kursus ini secara gratis langsung di Youtube yang terdiri dari 22 video dalam satu playlist.

Tertarik untuk mulai mengikuti kursus ini?

Cek Tutorial


2. Javascript Essentials – Udemy [Gratis]

Kursus yang satu ini secara detail akan mengajarkan kita hal-hal terpenting yang ada dalam bahasa Javascript, mulai dari syntax, object, console, hingga hal-hal apa saja yang bisa kita hubungkan dengan bahasa pemrograman lain di luar Javascript itu sendiri.

Meski tidak secara khusus ditujukan untuk pemula, tapi yang jelas kamu yang baru ingin terjun ke dunia Javascript tentu tidak boleh melewatkan kursus Javascript gratis yang satu ini.

Daftar Kursus


3. Javascript Lanjutan – Youtube [Gratis]

Bila kamu sudah cukup paham atau sudah melewati kursus Javascript pemula, maka kursus yang satu ini bisa kamu ikuti.

Sesuai namanya, playlist Youtube yang berjudul Javascript Lanjutan akan mengajarkanmu tentang berbagai hal yang bisa dilakukan dengan Javascript mulai dari penggunaan function, filtering, async, error handling, dan lain sebagainya.

Ikuti Kursus


4. The Complete JavaScript Course 2021: From Zero to Expert! – Udemy [Berbayar]

Seperti judulnya, kursus yang satu ini diperuntukkan bagi siapapun yang baru terjun ke dunia pemrograman Javascript dan akan diajarkan hingga mahir.

Di kursus ini terdapat kumpulan video yang berdurasi total sekitar 70 jam dan dilengkapi dengan berbagai modul latihan hingga tips dan trik lain untuk memperdalam pengetahuan kita tentang Javascript.

Menariknya, kursus Javascript yang satu ini rutin diperbaharui dengan ilmu baru dalam dunia web development sehingga akan tetap relevan dalam proses belajar kita.

Daftar Sekarang


5. Code Your First Game: Arcade Classic in JavaScript on Canvas – Udemy [Gratis]

Ingin tahu bagaimana cara membuat game sederhana yang bisa dimainkan lewat browser? Kursus ini akan memandumu untuk membuat game Arcade Classic sendiri menggunakan Javascript dan Canvas.

Yang kamu butuhkan sebagai bahan latihan hanyalah browser dan notepad atau alternatifnya.

Menariknya, meski gratis, kursus yang satu ini sangat lengkap dan bisa memandumu untuk benar-benar membuat game online sederhana dari awal hingga bisa dimainkan.

Ikuti Kursus


6. The Complete Full-Stack JavaScript Course! – Udemy [Berbayar]

Tak tanggung-tanggung, kursus Javascript yang satu ini akan mengajarkanmu tentang Javascript secara keseluruhan beserta framework Javascript yang saat ini ramai digunakan mulai dari NodeJS, Redux, ReactJS, Socket Programming, Rest API + LoopbackJS hingga Material-UI untuk mempercantik tampilan aplikasi/web yang kamu buat.

Meski berbayar, yang pasti kamu akan mendapatkan pengetahuan Javascript yang benar-benar penting untuk karirmu sebagai web developer. Bila kamu sudah melewati kursus Javascript dasar atau pemula, maka kami rekomendasikan untuk segera mengikuti kursus yang satu ini.

Ikuti Kursus


7. HTML, JavaScript, & Bootstrap – Certification Course – Udemy [Berbayar]

Web development adalah salah satu bidang pemrograman yang tak ada habisnya hingga detik ini, dan akan selalu relevan selama dunia web itu sendiri ada.

Dari sekian banyak platform maupun framework untuk membuat web seperti WordPress, Wix, Squarespace, Laravel dan lain sebagainya, pemrograman manual secara custom masih menjadi tren hingga detik ini karena kita bisa membuat web sesuai dengan kebutuhan kita.

Kursus ini secara khusus akan memandu Anda mengenai web development menggunakan pondasi fundamental seperti HTML, Javascript, hingga Bootstrap sebagai framework CSS penopangnya.

Kamu bisa mempelajari lebih dalam bagaimana mengkombinasikan ketiganya untuk membuat web yang menarik lewat kursus online yang satu ini.

Sebagai bonusnya, kamu juga akan mendapatkan sertifikat resmi setelah kamu mengikuti kursus ini dan bisa kamu masukkan ke dalam CV atau Resume-mu, lho.

Daftar Sekarang


8. Learn to Program in Javascript: Beginner to Pro – Udemy [Gratis]

Satu lagi kursus Javascript pemula hingga pro yang bisa kamu ikuti secara gratis di Udemy. Meski gratis, tapi jangan pernah remehkan kualitasnya.

Secara gamblang, kursus Javascript yang satu ini menjanjikanmu untuk bisa mempelajari Javascript dari dasar hingga kamu benar-benar paham dan bisa ‘berjalan’ sendiri dalam dunia Javascript.

Ikuti Sekarang


9. JavaScript: Understanding the Weird Parts – Udemy [Berbayar]

Meskipun secara khusus kursus ini tidak dibuat untuk pemula, tapi yang pasti pemula pun dapat mempelajari kursus ini untuk mengetahui bagaimana Javascript bekerja secara fundamental dan untuk kebutuhan apa saja.

Selain itu, kamu juga akan diajarkan coding standards yang baik dan benar sehingga mudah untuk mendokumentasikannya dan diaplikasikan dengan baik dalam berbagai pekerjaan.

Meski berbayar, kursus ini terbilang sangat murah bila membandingkan kualitas dan harganya. Hal tersebut disebabkan karena kamu tidak hanya akan diajarkan fundamental Javascript itu sendiri, tetapi juga bagaimana kamu sebaiknya menggunakan Javascript, membuat framework Javascript-mu sendiri, memecahkan masalah yang mungkin muncul ke depannya, hingga bahkan meningkatkan kemampuanmu dalam membuat atau mengintegrasikan Javascript dengan pemrograman lain secara drastis.

Ikuti Kursus Sekarang


10. JavaScript, Bootstrap, & PHP – Certification for Beginners – Udemy [Berbayar]

Bila tadi kita membahas tentang HTML, JavaScript, & Bootstrap – Certification Course, kali ini kita membahas tentang JavaScript, Bootstrap, & PHP – Certification for Beginners, yakni kursus yang akan mengajarkan kita cara mengintegrasikan Javascript, Bootstrap, dan PHP dalam web development.

Javascript, HTML dan Bootstrap sendiri adalah teknologi yang bisa menghasilkan front-facing output atau frontend, sementara PHP bekerja secara server-side. Contoh kombinasi terbaik antara Javascript dan PHP bisa kita temukan pada WordPress dan Laravel.

Bila kamu mengikuti kursus ini, kamu bisa membuat framework-mu sendiri atau bahkan memperluas fungsi maupun fitur dari framework yang sudah ada seperti WordPress, Laravel, dan sebagainya.

Gabung Kursus Ini Sekarang


Penutup

Itulah 10 rekomendasi kursus Javascript online gratis dan berbayar yang bisa kamu ikuti sekarang juga.

Semakin kamu memperdalam pengetahuan dan keahlianmu lewat latihan, berkolaborasi dengan proyek open-source hingga mempelajari hal-hal atau teknik-teknik baru lewat kursus Javascript online, maka semakin matang juga keahlianmu dan siap dalam peluang kerja di masa depan.

Selamat mencoba dan semoga bermanfaat!

Walter P.
Bangun Karir Impian Di Mana pun, Kapan pun

Aktif juga di Seni Berpikir, A Rookie Traveler, GEN20, Payung Merah, dan De Quixote.

Artikel Terkait